GORONTALO DAILY– Provinsi Gorontalo mempersiapkan diri dalam menghadapi kondisi “The New Normal” di tengah pandemi Corona Virus Disease (COVID-19) yang masih terjadi hingga saat ini.
Gorontalo menjadi satu dari empat provinsi yang ditunjuk oleh pemerintah pusat untuk penerapan era baru ini. Selain Gorontalo, tiga provinsi yang ditunjuk lainnya yaitu DKI Jakarta, Jawa Barat, dan Sumatera Barat.
Gubernur Gorontalo Rusli Habibie pun menyatakan bahwa Gorontalo sudah sangat siap menghadapi the new normal. Oleh karena itu, skenario penerapannya akan mulai dikaji besok besama tim gugus.
“Penerapan new normal akan dilakukan melalui kajian yang matang untuk menghindari kebingungan masyarakat. Kajian tersebut akan mempertimbangkan seluruh aspek kehidupan masyarakat,” imbuh Rusli, Selasa (26/05/2020).
Soal waktu penerapannya, kata Rusli,b ditentukan karena harus melalui proses pengkajian lebih dulu.
Rusli memaparkan, sebelum diterapkan, protokol the new normal akan disosialisasikan dulu secara masif kepada masyarakat dan pemangku kepentingan lainnya. (Daily01)
Sumber : humas pemprov