Lewat Sistem Daring, Mahasiswa KKP UG Resmi Dilepas

Dailypost.id

DAILYPOST.ID - Mahasiswa peserta Kuliah Kerja Pengabdian (KKP) angkatan XX Gelombang II Tahun Akademik 2019 – 2020, resmi dilepas melalui sistem dalam jaringan (daring) atau online, Kamis (23/4).

Sebelum dilepas, para peserta terlebih dahulu mengikuti pembekalan oleh pimpinan kampus dibawah koordinir Rektor UG Dr. Ibrahim Ahmad, SH, MH beserta para wakil rektor serta kepala lembaga.

Ketua Satuan Pelaksana (Satpel), Muten S. Nuna S. IP. MH mengaku bersyukur atas pelaksanaan kegiatan pembekalan sekaligus pelepasan peserta KKP UG Gelombang II Tahun 2020 ini. Di mana, proses pembekalan dan pelepasan dilakukan melalui metode daring via zoom meeting.

“Alhamdulillah pembekalan sekaligus pelepasan mahasiswa peserta KKP Gelombang II Tahun 2020 terselenggara dengan baik. Meskipun tidak sesempurna layaknya tatap muka langsung, karena kita dibatasi oleh waktu,” ungkap Muten.

Dalam pelaksaannya, Muten menjelaskan kegiatan dilaksanakan dalam durasi waktu 3 x 40 menit, masing-masing narasumber diberikan waktu 10 menit untuk bicara terkait materi KKP, selanjutnya tetap dilakukan tanya jawab dengan peserta.

Sebagai narasumber yakni, Rektor UG Dr. Ibrahim Ahmad, SH.,MH., WR 1 Dr. Hj. Jullie Abdullah, SE.Ak.,M.Ak, CA., WR 2 Dr. Ec. H. Ilyas Lamuda, MM, WR 3 Dr. Dikson Junus, MPA., Kepala LP3M UG Dr. Roy Marthen Moonti, SH.,MH, dan Koordinator Monitoring dan Evaluasi Dian Puspaningrum, S.Hut.,M.Hut dan moderator Muten Nuna, S.IP.,MH

“Para peserta dilepas oleh Wakil Rektor 3, nantinya kegiatan KKP dilaksanakan selama 1 bulan kedepan terhitung sejak pelepasan peserta. Dengan harapan mudah-mudahan kegiatan KKP selama 1 bulan kedepan berjalan lancar tanda kendala, meskipun di tengah pandemi covid-19,” pungkas Muten. (*)

Bagikan ke:   
Exit mobile version