, Gorut – Wakil Bupati (Wabup) Gorontalo Utara (Gorut), Thariq Modanggu melakukan peletakan batu pertama pembangunan Masjid dan TPQ H. Atuna Mantulangi, Jumat (10/7/2020).
Wabup Thariq mengatakan, pembangunan masjid dan TPQ tersebut telah lama dinantikan dan diaspirasikan oleh masyarakat setempat.
“Ini sudah lama diniatkan, diaspirasikan, dan juga diharapkan oleh masyarakat di Dusun Talulobutu, Desa Titidu, Kecamatan Kwandang,” ucap Thariq.
Dirinya juga mngungkapkan, pembangunan masjid ini merupakan wakaf dari keluarga kepada masyarakat.
“Ya, pembangunan masjid H. Atuna Mantulangi sebagai wakaf dari keluarga yang akan membangun, dan nantinya diwakafkan kepada masyarakat melalui Desa Titidu,” tandasnya.
Atas nama Pemda Gorut, Wabup Thariq menyampaikan apresiasi dan penghargaan setinggi-tingginya kepada keluarga yang telah mewakafkan tanah, serta pembangunan masjid ini.
“Sekaligus dengan TPQ. Tentu keduanya ini sangat dibutuhkan dalam kehidupan keagamaan, apalagi Dusun Talulobutu terhitung belum memiliki masjid yang berdekatan dengan masyarakat,” pungkas Thariq.
“Kami juga memberikan dukungan penuh dan juga doa atas pembangunan masjid dan TPQ H. Atuna Mantulangi, dan mudah-mudahan bisa terlaksana dengan baik,” tutupnya. (daily02)