https://wa.wizard.id/003a1b

DPRD Gorontalo Memastikan Bantuan UMKM Mampu Dorong Peningkatan Ekonomi Masyarakat

Dailypost.id
Pimpinan dan anggota Komisi II DPRD Provinsi Gorontalo saat melakukan monitoring penyaluran bantuan UMKM di Desa Pentadio Barat. Kamis (04/01/2023). (Foto : Adi)
DAILYPOST.ID Gorontalo – Komisi II DPRD Provinsi Gorontalo kembali menunjukkan dedikasinya dalam memastikan penyaluran bantuan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) berjalan dengan baik. Pada Kamis (04/01/2024), tim tersebut melakukan kunjungan lapangan ke Desa Pentadio Barat, Kecamatan Telaga Biru, Kabupaten Gorontalo.Tujuan kunjungan ini adalah untuk memastikan bahwa bantuan UMKM telah tersalurkan dan dimanfaatkan dengan baik oleh para pelaku usaha di Gorontalo. Nasir Majid, anggota Komisi II DPRD Provinsi Gorontalo, mengungkapkan kepuasannya atas hasil yang diperoleh dari bantuan tersebut.

“Alhamdulillah, kami mendapatkan informasi bahwa bantuan ini sangat bermanfaat bagi penerima. Bantuan ini telah memberikan peningkatan produksi yang signifikan,” ungkap Nasir.

Nasir juga menambahkan bahwa masyarakat berharap agar bantuan UMKM seperti ini dapat terus berlanjut dalam program pemerintah. Hal ini diharapkan dapat membantu masyarakat dalam mengembangkan produktivitas perekonomian mereka.

“Kami berharap bahwa bantuan UMKM ini dapat ditingkatkan kualitasnya di masa mendatang,” tutur Nasir.

Selain itu, anggota Komisi II juga melihat bahwa penerima bantuan UMKM ini layak untuk mendapatkan bantuan rumah produksi. “Kami melihat juga ada potensi agar bisa dibantu untuk rumah produksi atau alat-alat produksi,” tambah Nasir.

Nasir berharap bahwa bantuan UMKM dengan besaran 1,2 juta yang disalurkan dalam bentuk bahan itu dapat ditingkatkan lagi dari segi kualitas. Hal ini diharapkan dapat menjadi penunjang bagi pelaku UMKM dalam meningkatkan perekonomian.

(Adi)
Share:   
Korek Api Keren Touch Screen
Exit mobile version