 Gorontalo – Danau Limboto, sumber inspirasi kehidupan yang menjadi ruang hidup bagi ribuan nelayan dan petani, telah menjunjung tinggi nilai alam dan budaya Provinsi Gorontalo.
  Gorontalo – Danau Limboto, sumber inspirasi kehidupan yang menjadi ruang hidup bagi ribuan nelayan dan petani, telah menjunjung tinggi nilai alam dan budaya Provinsi Gorontalo.
Melalui Festival Pesona Danau Limboto dengan tema “The Limboto Lake is the life inspiration“, Gorontalo menampilkan pesona atraksi wisata yang memukau dalam rangkaian acara yang diselenggarakan pada tanggal 22-24 Mei 2024 di Pentadio Resort, Telaga Biru, Kabupaten Gorontalo.
“Danau Limboto menjadi aset sumber daya alam yang memberikan kehidupan dan penghidupan bagi masyarakat. Danau ini bukan hanya merupakan sumber mata pencaharian, tetapi juga berperan sebagai langkah pencegah banjir, sumber air pengairan, serta objek wisata yang menawan,” kata Bupati Gorontalo, Nelson Pomalingo.
Dengan lokasinya di pusat Provinsi Gorontalo, Danau Limboto terletak pada 122° 42’ 0.24” – 123° 03’ 1.17” bujur timur dan 00° 30’ 2.035” – 00° 47’ 0.49” lintang utara. Danau ini memiliki areal yang tersebar di Kota Gorontalo dan Kabupaten Gorontalo, menjadikannya kawasan strategis yang mendukung kehidupan masyarakat setempat.
Menariknya, Danau Limboto menjadikan kawasan tempat berkumpulnya beragam sungai dan anak sungainya. Dengan lebih dari 23 sungai yang mengalir menuju danau ini, danau menjadi muara alami yang menampung aliran air dalam masa subur dan kering.
Wilayah sekitar Danau Limboto juga diketahui kaya akan situs cagar budaya, seperti Benteng Otanaha, makam Ju Panggola, masjid Kuba, museum pendaratan Soekarno, serta sejumlah situs budaya lainnya yang terdapat di sepanjang pesisir danau. Pemerintah Kabupaten Gorontalo bahkan menetapkan sejumlah cagar budaya di sekitar danau sebagai bentuk pelestarian warisan sejarah dan kebesaran masa lalu.
Selain kekayaan budaya, Danau Limboto juga menjadi tempat persinggahan bagi berbagai burung bermigrasi. Dengan dua kali migrasi burung dari belahan utara dan selatan bumi, danau ini menjadi destinasi menarik bagi kehidupan satwa liar, khususnya burung yang mengalami perjalanan jauh untuk mencari tempat yang hangat dan aman dalam musim berbiaknya.
Keseruan dan kekayaan alam Danau Limboto yang memikat telah menginspirasi penyelenggaraan Festival Pesona Danau Limboto. Sebagai festival terbesar di Provinsi Gorontalo yang telah masuk dalam Karisma Event Nusantara 2024, festival ini menghadirkan konsep kolaboratif yang melibatkan berbagai pihak untuk kemajuan dan kelestarian wilayah Gorontalo.
Dengan segudang potensi alam dan budaya yang dimiliki, Festival Pesona Danau Limboto menjadi bukti nyata upaya pelestarian serta apresiasi terhadap keindahan serta keberagaman luar biasa yang ditawarkan oleh Danau Limboto dan sekitarnya.
Festival ini bukan sekadar acara wisata, melainkan cerminan dari semangat bersama untuk melestarikan dan mempromosikan keindahan alam dan budaya Gorontalo.
(*)




 
									















