Breaking News! Jelang Subuh, Warga Sintang Dikejutkan oleh Si Jago Merah

Dailypost.id

DAILYPOST.ID , Sintang – Telah terjadi musibah kebakaran yang menghanguskan satu buah rumah pada pukul 3:30 WITA hari Minggu (4/7/2021) di Gang Keluarga, Kelurahan Ladang, Kecamatan Sintang, kabupaten Sintang, Kalimantan Barat.

Dari pantauan awak media ada 3 unit pemadam, 1 unit water suplay, dari damkar, 2 unit pemadam dari busera Sintang diturunkan ke lokasi kebakaran, beserta puluhan personel pemadam kebakaran.

https://wa.wizard.id/003a1b

Menurut keterangan salah seorang warga yang tinggal di sekitar tempat kejadian,tiba-tiba ia melihat api berkobar dari rumah tersebut.

“Kami terkejut tiba-tiba buka pintu rumah terlihat api sudah berkobar, kemudian ada yang segera berinisiatif untuk menelepon petugas damkar,” ujar salah seorang warga kepada awak media.


Tidak selang berapa lama mobil pemadam kebakaran sudah tiba di lokasi kebakaran dan segera melokalisir dan melakukan penyekatan agar api tidak menjalar kebangunan yang lainnya.

Masih menurut keterangan dari warga sekitar kejadian bahwa, pemilik rumah tersebut adalah Pak Zul dan yang bersangkutan tinggal di Pontianak.Jadi posisi rumah tersebut kosong.

Kurang lebih satu jam api sudah mampu dipadamkan oleh personel Damkar bekerja sama dengan Busera Sintang, serta dibantu oleh warga sekitar.

Hingga berita ini dilansir belum ada keterangan resmi dari pihak yang berwenang mengenai penyebab kebakaran. (Aldy/Red)

Video di Youtube: https://www.youtube.com/watch?v=CIjtdQoTAC0

Share:   

FOLLOW US ON FACEBOOK
FOLLOW US ON INSTAGRAM
FOLLOW US ON TIKTOK
@dailypost.id
ekakraf multimedia