Meski Tampil Solo, Ridwan Yasin Tetap Percaya Diri dalam Debat Publik Pilkada

Dailypost.id
Debat publik kedua yang diselenggarakan Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Gorontalo Utara pada Senin (4/11/2024) di Gedung Anbril, Kwandang.

DAILYPOST.ID Gorontalo Utara – Debat publik kedua yang diselenggarakan Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Gorontalo Utara pada Senin (4/11/2024) di Gedung Anbril, Kwandang, diwarnai dengan absennya salah satu calon wakil bupati.

Muksin Badar, calon wakil bupati Gorontalo Utara nomor urut 3, tidak hadir dalam acara tersebut karena alasan kesehatan. Hal ini dikonfirmasi oleh Ketua KPU Gorontalo Utara, Sofyan Jakfar, yang menyebutkan bahwa ketidakhadiran Muksin Badar disebabkan oleh kondisi kesehatannya yang tidak memungkinkan.

Rekomendasi Produk TikTokShop

Promo Kursi Gaming

Rp5xx.xxx

Belanja Aman di Sini

Kursi Kerja Ergonomis

Rp3xx.xxx

Belanja Aman di Sini

Meja Kerja/Gaming

Rp2xx.xxx

Belanja Aman di Sini
Baca Juga:   KPU Kota Gorontalo Tetapkan Empat Pasangan Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota untuk Pilkada 2024

Meja Kerja/Gaming

Rp2xx.xxx

Belanja Aman di Sini

“Menurut informasi, beliau sedang sakit,” ujarnya.

Meskipun tampil seorang diri, Ridwan Yasin tetap menunjukkan performa yang prima selama acara debat berlangsung. Ia tetap tampil percaya diri menyampaikan visi dan misinya secara tegas, terutama pada program unggulan bertema ‘Transformasi Sosial untuk Mewujudkan SDM yang Unggul dan Berdaya Saing’. Ridwan dengan lancar menanggapi pertanyaan dari moderator dan dua pasangan calon lainnya, sekaligus menjelaskan dengan rinci rencananya untuk meningkatkan kualitas sumber daya manusia di Gorontalo Utara.

Ridwan Yasin tetap menunjukkan performa yang prima selama acara debat berlangsung (Foto: KPU)

Tampil dengan kemeja berwarna merah khas PDI, Ridwan memaparkan gagasannya untuk membawa perubahan sosial di Gorontalo Utara dengan fokus pada pembangunan sumber daya manusia (SDM) yang unggul dan berdaya saing.

Baca Juga:   KPU Gorontalo Utara Rilis Jadwal Pemilihan Gubernur, Wakil Gubernur, Bupati, dan Wakil Bupati 2024

Salah satu poin penting dalam program sosial budaya pasangan nomor urut 3 adalah pembentukan karakter masyarakat Gorontalo Utara yang berlandaskan iman dan takwa. Ridwan menekankan pentingnya menjaga identitas budaya lokal melalui prinsip adat bersendikan syara’, syara’ bersendikan Kitabullah. Program pendidikan juga menjadi perhatian utama Ridwan. Ia berkomitmen memberikan akses pendidikan gratis bagi anak-anak Gorontalo Utara mulai dari jenjang S1, S2, hingga S3, dengan kebebasan memilih universitas sesuai keinginan masing-masing.

“Kami akan memberikan pendidikan gratis mulai dari S1, S2, hingga S3, dan mempersilakan anak-anak Gorontalo Utara memilih universitas sesuai keinginan mereka,” jelas Ridwan, yang memandang pendidikan sebagai langkah penting untuk menciptakan SDM yang unggul.

Baca Juga:   KPU Gorontalo Tingkatkan Akurasi Verifikasi Faktual di Pilkada 2024 melalui Bimtek

Ridwan juga menyampaikan bahwa jika terpilih, ia akan mewujudkan cita-cita Indra Yasin, pemimpin yang telah banyak berjasa bagi Gorontalo Utara.

“”Jika kami terpilih, kami akan melanjutkan cita-cita beliau sebagai bentuk penghormatan atas jasa-jasanya,” ungkapnya,” tegas Ridwan.

Absennya Muksin Badar dalam debat ini memang menjadi sorotan, tetapi Ridwan Yasin berhasil memanfaatkan panggung ini untuk memperkuat posisinya dan menarik simpati masyarakat dengan menawarkan program-program yang relevan dan menyentuh kebutuhan warga Gorontalo Utara.

(d09)
Share:   
https://wa.wizard.id/003a1b

FOLLOW US ON FACEBOOK
FOLLOW US ON INSTAGRAM
FOLLOW US ON TIKTOK
@dailypost.id
ekakraf multimedia