Hendra Hemeto Tinjau Kecamatan Jelang Pilkada, Pastikan Pelaksanaan Lancar

Editor: Febrianti Husain
Hendra Hemeto melakukan peninjauan persiapan Pilkada 2024. (Sumber Foto: Diskominfotik)

DAILYPOST.ID Kabupaten Gorontalo– Dalam rangka memastikan kelancaran pelaksanaan Pilkada Serentak 2024, Wakil Bupati Gorontalo, Hendra Hemeto, melakukan kunjungan ke enam kecamatan, Senin (25/11/2024). Wilayah yang dikunjungi meliputi Kecamatan Pulubala, Tibawa, Bongomeme, Dungaliyo, Tabongo, dan Batudaa.

Kunjungan ini bertujuan untuk memeriksa langsung kesiapan, khususnya terkait distribusi logistik pemilu, guna memastikan bahwa semua kebutuhan sudah terpenuhi sebelum pemungutan suara yang akan digelar pada Rabu, 27 November 2024.

Korek Api Keren Touch Screen

“Tentu mengenai pendistribusian logistik, kami ingin memastikan agar pemilihan 27 November nanti berjalan sukses dan lancar,” ujar Hendra kepada awak media.

Baca Juga:   Ada Festival Pantai, Labuh Larung Sembonyo di Teluk Prigi Trenggalek Semakin Meriah

Hendra menegaskan bahwa kesuksesan Pilkada bukan hanya tanggung jawab pemerintah dan penyelenggara, tetapi juga melibatkan peran aktif aparat keamanan, perangkat daerah, dan masyarakat.

“Kesuksesan pelaksanaan Pilkada tidak lepas dari peran semua pihak. Baik itu penyelenggara, aparat, pemerintah, dan masyarakat,” tambahnya.

Dalam kunjungan tersebut, Hendra didampingi beberapa pejabat daerah, di antaranya Asisten I Setda Kabupaten Gorontalo, Nawir Tondako, Kepala Dinas Perhubungan Irawati Usman, Kepala Dinas Lingkungan Hidup Anita Hipi, Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Rita Idrus, serta Kepala Dinas Perpustakaan Kabupaten Gorontalo, Dony Lahati. Kehadiran mereka menunjukkan komitmen pemerintah Kabupaten Gorontalo dalam memastikan persiapan berjalan sesuai rencana.

Baca Juga:   KPU Gorontalo Utara Ingatkan Warga Manfaatkan Batas Waktu Tanggapan DPS Hari Ini

Melalui kunjungan ini, Wakil Bupati Gorontalo ingin menegaskan bahwa pemerintah daerah berupaya maksimal untuk memastikan semua elemen pendukung Pilkada telah siap. Dari logistik hingga koordinasi antarinstansi, semua diperiksa secara cermat untuk meminimalkan potensi kendala selama hari pemungutan suara.

Kesiapan logistik, seperti surat suara, kotak suara, hingga perlengkapan pemungutan suara lainnya, menjadi salah satu fokus utama dalam kunjungan tersebut. Dengan langkah ini, diharapkan Pilkada Serentak 2024 di Kabupaten Gorontalo dapat berjalan dengan tertib, aman, dan lancar.

Baca Juga:   Lismawy Ibrahim Pantau Pelepasan Logistik Pilkada di Gorontalo Utara

(d10)

Share:   

FOLLOW US ON FACEBOOK
FOLLOW US ON INSTAGRAM
FOLLOW US ON TIKTOK
@dailypost.id
ekakraf multimedia