Kota Gorontalo – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Gorontalo telah melaksanakan pelantikan dan pengambilan sumpah penggantian anggota Panitia Pemungutan Suara (PPS) pada Jumat, (07/06/2024).
Acara ini berlangsung di Aula Rumah Pintar Pemilu Mo’Otinelo KPU Kota Gorontalo, dihadiri oleh berbagai pejabat dan anggota terkait.
Pelantikan ini dilakukan sebagai bentuk penggantian anggota PPS di Kelurahan Dembe I, Kecamatan Kota Barat, dan Kelurahan Liluwo, Kecamatan Kota Tengah, mengingat dua anggota PPS sebelumnya telah mengundurkan diri.
Ketua KPU Kota Gorontalo memimpin langsung pengambilan sumpah, menegaskan pentingnya integritas dan tanggung jawab dalam menjalankan tugas sebagai anggota PPS.
Dalam sambutannya, Ketua KPU Kota Gorontalo, Mario Nurkamiden, mengingatkan para anggota PPS yang baru dilantik untuk dapat menunjukkan dedikasi dan profesionalisme dalam setiap tahapan pemilihan.
“Kami berharap para anggota PPS yang baru dilantik ini agar dapat melaksanakan tugas dan tanggung jawab dengan sebaik-baiknya,” tegasnya.
Acara pelantikan ini menjadi bagian dari upaya KPU Kota Gorontalo untuk memastikan kelancaran proses pemilihan umum yang jujur, adil, dan transparan. Dengan adanya penggantian anggota PPS ini, diharapkan kinerja PPS di Kelurahan Dembe I dan Kelurahan Liluwo dapat semakin optimal.