Gorontalo– Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Gorontalo memastikan kesiapan penuh untuk pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak yang akan digelar pada Rabu, 27 November 2024. Hal tersebut disampaikan oleh Ketua KPU Provinsi Gorontalo, Sophian Rahmola, saat mendampingi Penjabat Gubernur Gorontalo, Rudy Salahuddin, dalam kegiatan monitoring distribusi logistik di KPU Kabupaten Gorontalo, Selasa (26/11/2024).
Sophian menjelaskan bahwa sejak tiga hari sebelumnya, KPU telah melakukan monitoring untuk memastikan kelancaran distribusi logistik pemilu ke seluruh daerah. “Target kami, distribusi logistik selesai hari ini (26/11/2024) pada pukul 15.00 WITA. Saat ini distribusi berjalan sesuai rencana tanpa kendala berarti,” ujar Sophian.
Untuk mengantisipasi potensi gangguan akibat cuaca buruk, KPU Provinsi Gorontalo bekerja sama dengan Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG). Informasi prakiraan cuaca dari BMKG menjadi salah satu upaya mitigasi untuk memastikan kelancaran distribusi logistik Pilkada hingga ke lokasi terpencil.
Dari segi sumber daya manusia (SDM), Sophian memastikan bahwa seluruh 2.016 Tempat Pemungutan Suara (TPS) di Provinsi Gorontalo sudah memiliki petugas yang memadai. Masing-masing TPS diisi oleh tujuh anggota Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) yang sudah melalui proses pelatihan dan persiapan.
“Kami sudah mempersiapkan semuanya, mulai dari logistik, penyelenggara, hingga anggaran. Semua sudah lengkap dan siap digunakan,” katanya.
Selain persiapan teknis, Sophian juga memastikan anggaran untuk pembangunan TPS dan honorarium KPPS telah disalurkan. “Anggaran pembangunan TPS sudah didistribusikan sejak Sabtu, 23 November 2024. Honorarium untuk petugas KPPS juga sudah diterima oleh Panitia Pemungutan Suara (PPS),” tambahnya.
Berdasarkan data yang dirilis, Daftar Pemilih Tetap (DPT) untuk Pilkada serentak tahun 2024 di Provinsi Gorontalo tercatat sebanyak 884.080 pemilih. Jumlah tersebut terdiri dari 440.179 pemilih laki-laki dan 443.901 pemilih perempuan.
Dengan segala persiapan yang matang, KPU Provinsi Gorontalo optimistis bahwa pelaksanaan Pilkada serentak akan berjalan lancar, aman, dan sukses.
(d10)