Remaja Masjid Darussalam Molosipat W Tebar Kebaikan, 155 Kg Beras Diserahkan Ke Kaum Dhuafa

 

DAILYPOST.ID, Gorontalo – Meskipun saat ini warga masyarakat masih diperhadapkan dengan kondisi Pandemi Covid-19, tidak menghalangi niat suci para remaja masjid Darussalam Kelurahan Molosipat W, Kecamatan Kota Barat, Kota Gorontalo dalam menyalurkan bantuan beras kepada para kaum dhuafa yang ada di sekitaran wilayah masjid.

Ketua Remaja Masjid Darussalam Hermawan Prayogo Mozin saat diwawancarai mengatakan, setelah sukses menggelar pelaksanaan vaksinasi gratis kepada masyarakat, kali ini para remaja masjid Darussalam kembali melakukan kegiatan sosial dengan membagi-bagikan beras kepada para kaum dhuafa.

Dokumentasi Penyerahan Beras Kepada Kaum Dhuafa. (Foto : Istimewa)

“Alhamdulillah setelah sukses menggelar kegiatan vaksinasi gratis, kali ini kami membuat kegiatan sosial berupa bagi-bagi beras secara gratis kepada para kaum dhuafa,” kata Hermawan, Jum’at (16/7/2021).

Untuk total bantuan sendiri lanjut Hermawan, pihak Remaja Masjid Darussalam Molosipat W, menyediakan sebanyak 155 Kg beras yang diserahkan langsung kepada 31 orang yang benar-benar membutuhkan bantuan.

Remaja Masjid Darussalam saat menyerahkan beras kepada penerima, (Foto: Istimewa)

“Totalnya ada sebanyak 155 Kg hasil kerjasama kami dengan pihak “PALE GAGA” dan itu kami serahkan kepada 31 orang penerima yang memang benar-benar membutuhkan. Fokusnya memang kali ini untuk para kaum dhuafa,” ungkap Hermawan.

Melalui kegiatan ini, Hermawan Prayogo Mozi juga turut mengajak kepada siapun untuk bisa saling berbagi, menyisihkan sedikit rezeki bagi mereka yang membutuhkan.

“Bagi siapapun yang ingin menyisihkan sedikit rezekinya, silahkan menghubungi kami di kontak : +6289630801839

Atas Nama Rahmat Mozin,”pungkasnya.(Daily03)

FOLLOW US ON TIKTOK
@dailypost.id
media online gorontalo

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

ekakraf multimedia